Persiapan Memasuki Dunia Kerja Bagi Penyandang Disabilitas Lulusan Sekolah Luar Biasa (SLB)

Persiapan Memasuki Dunia Kerja Bagi Penyandang Disabilitas Lulusan Sekolah Luar Biasa (SLB)

Penulis : Difalink Admin
Di Posting : 28 Nov 2024

Bagi penyandang disabilitas lulusan Sekolah Luar Biasa (SLB), memasuki dunia kerja bisa menjadi tantangan tersendiri. Tantangan ini tidak hanya datang dari dunia kerja itu sendiri, tetapi juga dari kurangnya informasi dan pelatihan yang tepat. Padahal, dengan persiapan yang matang dan dukungan yang tepat, penyandang disabilitas bisa memiliki peluang karir yang sama seperti orang lainnya. Untuk itulah, Difalink menghadirkan webinar ini, yang dirancang khusus bagi para guru SLB, pengajar, dan pengurus siswa difabel, untuk bersama-sama mempersiapkan generasi difabel menghadapi dunia kerja.

Dalam webinar ini, kita akan membahas berbagai strategi yang dapat membantu siswa lulusan SLB dalam menemukan peluang karir yang tepat dan bagaimana mereka bisa memaksimalkan kemampuan mereka di dunia kerja.

đź’ˇTopik yang akan dibahasđź’ˇ

- Cara mengintegrasikan persiapan kerja ke kegiatan belajar mengajar

- Yang perlu disiapkan saat melamar pekerjaan (CV, Surat lamaran, Portofolio, persiapan wawancara)

- Trend dunia kerja saat ini (Hybrid, Keterampilan digital, dan lain-lain)

Catat tanggalnya ya!

đź—“ Selasa, 10 Desember 2024

⏰ 13.00 - 14.30 WIB

đź“Ť Online via Zoom (GRATIS)

Link Pendaftaran: bit.ly/HDI_SLB_Difalink2024

Buruan amankan seat mu sekarang!

NOTE: Tersedia E-Sertifikat untuk seluruh peserta

#IgnitingAbilities

#WebinarDifabel

#PeluangKerja

#PersiapanKerja

#SiswaSLB

#GuruSLB

#InklusiDisabilitas

#Difalink